Jumat, 21 Maret 2014

Alasan masuk Universitas Gunadarma memilih jurusan Akuntansi dan suka dukanya


Di hari pertama lanjutin kuliah dari D3 ke S1 ini, tulisan yang pertama kali saya buat yaitu mengenai alasan masuk Universitas Gunadarma memilih jurusan Akuntansi dan suka dukanya. Jadi alasan masuk Universitas Gunadarma memilih jurusan Akuntansi karena saya dulu sekolah memilih SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) jurusan Akuntansi. Oleh karena itu, saya memilih jurusan Akuntansi lagi karena ingin mendalami mata kuliah akuntansi. Karena Akuntansi menurut saya mata kuliah yang menyenangkan, perhitungan akuntansi yang membuat saya senang karena saya menyukai hitung-hitungan daripada teori. Dan Saya tertarik mengambil jurusan Akuntansi karena saya ingin menjadi seorang akuntan dan ingin kerja di Bank. Saat setelah lulus dari SMK saya sudah mencoba memilih PTN (Perguruan Tinggi Negeri) dan megikuti tesnya, namun gagal. Oleh karena itu, akhirnya saya memilih Universitas Gunadarma jurusan Akuntansi dengan persetujuan orang tua dan saudara-saudara. Karena Universitas Gunadarma jurusan Akuntansi bagus dengan Akreditasi A. Suka duka di Universitas Gunadarma yang telah saya alami selama 3 tahun yaitu di Universitas Gunadarma Lulus cepat karena di Universitas Gunadarma sudah sistem paket serta dosen-dosen yang mengajar pun sangat menyenangkan, namun dukanya untuk mengurus administrasi sidang dan kelulusan harus di kampus Depok tidak bisa di kalimalang. Jadi, mahasiswa di kampus kalimalang harus mengurus administrasi di Depok.

Itulah alasan saya memilih Universitas Gunadarma dengan memilih jurusan Akuntansi baik D3 maupun S1. Semoga saya lulus S1 di Universitas Gunadarma denggan IP yang baik dan mendapatkan pekerjaan sebagai akuntan yang handal dan profesional, serta bisa membahagiakan orang tua. Ammmiiiinnn........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar